Saturday, October 20, 2012

Apakah seorang IT wajib melakukan simulasi dalam membuat software pada program ?


Menurut pendapat saya sendiri, seorang IT tidak selalu wajib melakukan simulasi dalam membuat program. Karena ada beberapa software yang tidak memerlukan simulasi, yang wajib dilakukan yaitu melakukan tes pada program atau software yang di buat berkali-kali dan memperbaiki kekurangan-kekurangan yang ada, atau langsung me running program tersebut pada komputer.

Tetapi ada beberapa program atau software yang membutuhkan simulasi. Contohnya seperti android dan OGRE. Pada android terdapat simulator yang menyerupai tipe handphone yang akan di aplikasikan, sehingga kita dapat melihat hasil program yang kita buat sebelum di install ke smartphone.



Sedangkan OGRE sendiri adalah program untuk membuat animasi yang sudah tentu membutuhkan banyak simulator untuk mengecek setiap gerakannya, atau baik-buruknya efek yang di pakai.



Contoh Kegagalan Dalam Simulasi


Disini saya akan menjelaskan contoh sederhana kegagalan dalam simulasi. Tidak semua simulasi yang dibuat akan tampak sama persis seperti keadaan yang sebenarnya, apalagi simulasi-simulasi sederhana atau umum yang dibuat untuk hal-hal kecil seperti jaringan komputer. Terkadang karena hal ini banyak terjadi kesalahan-kesalahan teknis atau human eror sendiri yang membuat kesalahan tersebut.




Contohnya simulasi umum seperti Cisco Packet Tracker. Packet Tracer adalah simulator alat-alat jaringan Cisco yang sering digunakan sebagai media pembelajaran dan pelatihan, dan juga dalam bidang penelitian simulasi jaringan komputer. Ada beberapa fasilitas-fasilitas yang di gunakan di dalam software tersebut yang tidak sama dengan fasilitas aslinya. Seperti ada beberapa kasus modul router yang tidak bisa terkoneksi atau pembagian IP yang terkadang tidak bisa terkoneksi karena ada masalah pada kabel dsb.


SUMBER

Simulasi di Bidang Industri


Disini saya akan menjelaskan sedikit tentang simulasi, apa itu simulasi ?
  • Simulasi itu adalah suatu proses gambaran atau tiruan yang di buat menyerupai keadaan beserta sekelilingnya  yang nyata sehingga kita bisa memperkirakan apa yang akan terjadi dalam suatu proses di sistem. 
  • Simulasi adalah tindakan menggunakan sebuah model. Model tersebut dirancang sedemikian rupa untuk mendapatkan hasil yang nantinya akan diolah di dunia nyata.
Contoh simulasi yang sedang marak-maraknya di kabarkan di indonesia yaitu Driving Simulator untuk pembuatan SIM.

Simulasi dan grafik di bidang industri sendiri mencakup banyak bidang. Simulasi di bidang industri sangat bermanfaat, khususnya bagi yang ingin membangun sebuah sistem yang kompleks atau besar. agar bisa mendapat gambaran sebelum semuanya terealisasi. Seperti pembuatan mesin-mesin pada pabrik atau simulasi kendaraan-kendaraan bermotor, pesawat, dsb.


Dalam penerapan metoda simulasi ini, pasti ada beberapa keuntungan dan kerugiannya. Berikut adalah keuntungan dan kerugian dalam menerapkan metoda simulasi pada sistem yang akan kita bangun.
Keuntungan :
  • Simulasi memungkinkan fleksibilitas yang besar dalam pemodelan sistem yang kompleks, jadi model simulasi memiliki tingkat kebenaran yang besar.
  • Mudah untuk membandingkan alternatif jawaban
  • Mengontrol kondisi-kondisi eksperimental / percobaanMengetahui seluk beluk sistem secara keseluruhan

Kerugian :
  • Simulasi Stokastik (salah satu jenis simulasi) hanya mampu memberikan perkiraan semata.
  • Modal simulasi sangat mahal dalam pembangunannya.
  • Simulasi biasanya memproduksi volume yang besar dari keluaran serta memerlukan analisis statistik yang rumit.


Thursday, October 18, 2012

Simulasi

Disini saya akan menjelaskan sedikit tentang simulasi, apa itu simulasi ?
  • Simulasi itu adalah suatu proses gambaran atau tiruan yang di buat menyerupai keadaan beserta sekelilingnya  yang nyata sehingga kita bisa memperkirakan apa yang akan terjadi dalam suatu proses di sistem. 
  • Simulasi adalah tindakan menggunakan sebuah model. Model tersebut dirancang sedemikian rupa untuk mendapatkan hasil yang nantinya akan diolah di dunia nyata.
Contoh simulasi yang sedang marak-maraknya di kabarkan di indonesia yaitu Driving Simulator untuk pembuatan SIM.

Simulasi dan grafik di bidang industri sendiri mencakup banyak bidang. Simulasi di bidang industri sangat bermanfaat, khususnya bagi yang ingin membangun sebuah sistem yang kompleks atau besar. agar bisa mendapat gambaran sebelum semuanya terealisasi. Seperti pembuatan mesin-mesin pada pabrik atau simulasi kendaraan-kendaraan bermotor, pesawat, dsb.



Saturday, October 6, 2012

Bisnis Informatika

Bisnis memang merambah dunia apa saja dari level terbawah ,menengah maupun level atas. Tak terlepas satu bidang yang satu ini, informatika yang awalnya untuk kalangan peneliti dan tidak dikomersilkan kini pun menjadi lahan bisnis yang sangat menjanjikan. Seiring dengan perkembangannya yang sangat pesat bisnis informatika juga merambah ke setiap sendi kehidupan. dari sektor pemenuhan kebutuhan primer, sekunder sampai pemenuhan kebutuhan tersier. dari pemenuhan kebutuhan jasmani sampai pemenuhan kebutuhan rohani. dari pemenuhan kebutuhan individu sampai pemenuhan kebutuhan sosial/kolektif / kelompok.